Cetak Petani Kopi Tangkas, SCOPI Adakan Master Trainer Nasional
TIMESINDONESIA, MALANG – Sustainable Coffee Platfrom Indonesia (SCOPI) bekerjasama dengan Kementerian Pertanian RI dan Pemerintah Kabupaten Malang menggelar kegiatan MT National Meeting 2018.
Kegiatan yang mengusung tema “MT Cerdas, Petani Tangkas” di Dusun Sahabat Alam, Kabupaten Malang, Sabtu (17/8/2018). Program Koordinator SCOPI, Etih Suryatin mengatakan program ToT (Training of Trainer) untuk Master Trainer (MT) ini merupakan implementasi dari Kurikulum Nasional Kopi Berkelanjutan Robusta (NSC-R) yang diluncurkan tahun 2016 dan Arabika (NSC-A) tahun 2017. Tujuannya adalah meningkatkan kapasitas pengetahuan dan keterampilan MT tentang budidaya kopi berkelanjutan (GAP) dan penanganan pasca panen. “Jadi, perlu adanya standarisasi kualitas MT sehingga seluruh MT mampu mendesiminasikan pengetahuan yang dimiliki kepada petani sehingga petani nantinya mampu mengaplikasikan hasil pelatihan yang didapat dengan baik dan benar,” katanya.
Menurut Etih, saat ini petani yang telah mendapatkan pelatihan melalui para MT sekitar 84.961 petani (sekitar 30% diantaranya perempuan) dengan perincian 73.377 petani kopi robusta dan 5.584 petani kopi arabika. “Saat ini yang tergabung dalam SCOPI ada 67 MT Arabika dan 123 MT Robusta dari 25 provinsi di Indonesia,” katanya.
Harapannya dengan adanya kegiatan ini terjadi pertukaran pengalaman dan pembelajaran antar peserta tentang metode pelatihan dan penyuluhan untuk petani. Dengan meningkatnya kapasitas MT maka dapat mengatasi tantangan perkopian Indonesia saat ini dan yang akan datang.
“Saya juga berharap pemerintah mengeluarkan kebijakan untuk pengembangan perkopian, kita berharap juga pemerintah menyediakan anggaran khusus untuk kopi,” ujarnya.
Acara MT National Meeting 2018 ini di ikuti oleh 75 peserta MT dari 15 Provinsi di Indonesia. Acara berlangsung dari Jumat (16/11) hingga Senin (19/11). Turut hadir dalam acara, Kabid Standarisasi & sertifikasi profesi pertanian Zuroqi Mubarok, SE, Dinas Perkebunan jawa Timur Ir. Karyadi, MM, Kadis TPHP Kabupaten Malang Dr. ir. Budiar M.Si.
Acara ini dibuka oleh Ir. Karyadi, Kepala Dinas Perkebunan Provinsi Jawa Timur dalam sambutannya ia menyampaikan platform SCOPI ini sangat membantu petani. Karena telah membantu meningkatkan produktifitas dan kualitas kopi di nusantara.
“Dengan adanya acara ini, petani dapat meningkatkan nilai tambah dalam kopinya sehingga menjadikan komoditas yang menguntungkan semua pihak”, ujarnya.
Sumber: Artikel ini telah ditulis oleh Tria Adha dan dipublikasikan di timesindonesia.co.id pada link
https://www.timesindonesia.co.id/read/190094/20181117/171749/cetak-petani-kopi-tangkas-scopi-adakan-master-trainer-nasional/