Training of farmers Atu Lintang

Selamat Siang #PejuangKopi Sebagai bentuk kolaborasi antara  International Islamic Trade Finance Corporation (ITFC) , Pemerintah Kabupaten Aceh Tengah, serta SCOPI telah dilaksanakan Training of Farmers di Kampung Tanoh Abu, Kecamatan Atu Lintang, Aceh Tengah Pelatihan dilaksanakan pada tanggal 24 Mei 2022 yang diikuti oleh Kelompok Tani Temas Miko. Bapak Salman Pademun, selaku MT SCOPI dan Narasumber pada pelatihan tsb menyampaikan materi dengan topik pembuatan Terra Preta dan pengembangbiakan Trichoderma sebagai agen hayati untuk pupuk dan pencegahan penyakit jamur akar. Pelatihan ini didasari oleh persoalan kesuburan tanah yang sering dikeluhkan oleh petani kopi setempat di wilayah Atu Lintang. Pada kesempatan ini, Bapak Eman selaku Executive Director SCOPI bersama Bapak Dagdo hadir untuk membantu pelaksanaan Training of Farmers. Pelatihan ini disupport oleh SCOPI dan ITFC melalui program "Indonesia Coffee Export Development Program".

Share this Post